Berita

Berbicara Tentang NTB, Iqbal Menikmati Pertemuan dengan Suhaili

Lombok Tengah – Bakal calon Gubernur NTB Dr H Lalu Muhamad Iqbal menikmati pertemuan dengan Mantan Bupati Lombok Tengah H Suhaili FT.

Ia pun tak mempersoalkan nama Suhaili yang disebut akan maju dalam Pilgub NTB 2024.

Menurut Lalu Iqbal, semua figur tersebut adalah orang-orang hebat yang sudah lama terjun di dunia politik.

Hal itu pun menjadi salah satu alasannya silaturahmi ke Suhaili.

“Sebelumnya saya ke Miq Pathul, kemudian ke Abah Uhel dan InsyaAllah saya akan jadwalkan ke Pak Sukiman sebelumnya sudah ke Ali BD. Dan beliau adalah orang-orang yang saya hormati,” ujarnya.

Ketua Asosiasi Diplomat Indonesia (ADI) ini melihat sosok Suhaili adalah tokoh NTB yang berpengaruh di bidang politik. Oleh karena itu, ia sangat menikmati obrolan yang dilakukan.

“Cair sekali, saya menikmati sekali ngobrol dengan beliau itu. Karena pemahaman tentang anatomi politik NTB itu kan luar biasa beliau itu,” ungkapnya.

Lebih jauh Lalu Iqbal mengatakan sejauh ini ia melihat ada keresahan yang dialami oleh masyarakat Sasak soal banyaknya figur yang muncul di media sosial (Medsos).

Hal itu pun menjadi salah satu alasannya untuk bertemu dengan Suhaili agar tak ada pembelahan di tengah masyarakat Lombok.

“Jadi saya ingin menunjukkan kepada masyarakat Sasak, pesan saya adalah tidak usah khawatir. Pada waktunya kami akan saling mendukung, kami akan saling membantu pada waktunya,” imbuhnya.

Ia menilai seluruh figur yang muncul pada bursa Pilgub NTB saat ini merupakan tokoh yang sudah dewasa dalam berpolitik. Sehingga ia melihat semuanya akan ngumpul pada saatnya.

“Makanya penting juga untuk para pendukung, nggak usah saling sindir di Medsos, nggak usah lah saling caci maki. Kita berpolitik dengan damai aja,” bebernya.

Suhaili: Lalu Iqbal Punya Segudang Pengalaman

Sementara itu, Suhaili mengatakan pertemuan tersebut merupakan agenda silaturahmi biasa pasca lebaran Idul Fitri 1445 Hijriah. Ia mengaku banyak berdiskusi pada pertemuan tersebut.

“Ya tadi secara langsung silaturahim, banyak menyampaikan lah informasi rencana beliau (maju Pilgub NTB 2024),” kata Suhaili.

Suhaili menjelaskan pihaknya menyambut baik kunjungan serta rencana Lalu Iqbal untuk maju pada Pilkada NTB 2024.

Mantan Ketua DPD I Partai Golkar NTB ini melihat Lalu Iqbal memiliki segudang pengalaman di bidang birokrat.

Jubir Kemenlu itu dinilai sangat pantas untuk mencalonkan diri sebagai pemimpin di NTB.

“Jangankan beliau dengan segudang pengalaman dan kapasitas yang sangat mempuni. Saya rasa ndak ada masalah,” ujarnya.

Selain itu, Suhaili mengaku punya kedekatan emosional yang khusus dengan Lalu Iqbal meski jarang berinteraksi secara langsung.

“Karena beliau orang praya. Walaupun jarang berinteraksi secara langsung. Kalau sama keluarga beliau itu kita sudah kenal lama,” ucapnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, Lalu Iqbal tiba di kediaman Suhaili FT di Desa Pemepek, Pringgarata Lombok Tengah, Rabu (17/4/2024). Keduanya tampak duduk di kursi depan kolam.

Dubes Iqbal mengenakan baju putih, celana hitam serta kopiah hitam. Sedangkan Suhaili terlihat mengenakan jubah hitam dan peci beci kebesarannya warna putih.

Keduanya terlihat asik saat berbincang khusus. Dari jauh tampak sesekali keduanya saling melempar tawa.(*)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button