
Mataram – Juru Bicara Kementerian Luar Negri (Kemenlu) Republik Indonesia (RI) Dr H Lalu Muhammad Iqbal silaturahmi ke kediaman TGH Munajib Khalid di Desa Sesela, Kecamatan Gunungsari, Lombok Barat, pada Sabtu (7/10) pagi.
Kedatangan Stafsus Menteri Luar Negeri ini dengan Pimpinan Pondok Pesantren Al Halimy Sesela membahas masalah keumatan.
Lalu Muhammad Iqbal mengatakan, pertemuan tersebut hanya silaturahmi biasa. Tidak ada bahasan khusus mengenai politik.
“Saya ke sini (Sesela) hanya untuk sowan kepada beliau (TGH Munajib) ini kan pengelinsir (tokoh),” kata Lalu Iqbal.
Dubes RI untuk Turki 2019-2023 ini mengatakan, sebagai yang lebih muda wajar untuk minta arahan kepada yang lebih tua.
“Jadi harus lebih banyak mendengar nasihat dari orang-orang soleh seperti beliau (TGH Munajib) ini,” ungkapnya.
Menurut Lalu Iqbal, yang paling terpenting pada silaturahmi tersebut, yakni meminta doa yang terbaik.
“Yang paling penting itu minta doa, mudah-mudahan jalan kedepannya dilancarkan,” ujar Lalu Iqbal.
Lalu Iqbal mengaku, bersama TGH Munajib membicarakan masalah keumatan. Membahas beberapa hal yang menjadi kegelisahan umat. Mereka berharap kedepannya masyarakat NTB lebih baik.
“Kegelisahan terhadap umat saja, karena dahulu Rasulullah saja sebelum meninggal menyebut ummati-ummati,” tegas Lalu Iqbal.
Sementara itu, TGH Munajib mengaku banyak mendiskusikan soal kegelisahan umat saat ini. Namun yang paling penting, bagaimana silaturahmi antar sesama tidak pernah terputus.
“Karena dengan silaturahmi ini bisa melapangkan jalan. Kenapa silaturahim ini adalah jalan yang ditunjuki oleh Allah Swt,” katanya.
Dengan begitu lanjut Tuan Guru, bukti dari Hablumminallah dan Hablumminannas dapat berjalan dengan baik sepanjang waktu.
Selain itu, ia juga menitipkan pesan kepada Lalu Iqbal agar senantiasa menjalankan amanah masyarakat betul-betul dengan lapang dada.
“Semoga segala niat hajat kedepannya dipermudahkan sehingga tanpa mengalami halangan dan rintangan, dan apa yang dicita-citakan dikabulkan oleh Allah SWT,” ucap TGH Munajib.
Dari pantauan media ini, pertemuan Lalu Iqbal dengan TGH Munajib tidak berlangsung lama.
Usai dari kediaman sang tuan guru, Lalu Iqbal kemudian bertolak menuju Ponpes Addinul Qoyyim, Kapek, Gunung Sari, Kabupaten Lombok Barat.(Edi Suryansyah)